One Piece Conspiracy : One Piece and Templar Knights ~ SUPER Theories !!!
No SARA, diambil dari referensi fakta sejarah, dan teori konspirasi yang sudah banyak beredar didunia maya. Tidak bermasud Apa-apa, saya juga mengambil Teori ini bukan Pembuat, Mohon maaf apabila yang tersinggung.
Biasanya author manga membuat jalan cerita tidak murni dari idenya. Oda juga, seringkali mengambil referensi dari cerita-cerita yang sudah ada.
Misalnya; legenda Otohime, Shicibukai dari dongeng Momotaro dan lain-lain.
Apakah itu One Piece ?, Siapakah dibalik nama berinisial D ?, Siapakah World Goverment, dan lain-lain?
Spoiler:
Dahulu kala, ketika zaman pertengahan di Eropa, berdirilah kerajaan yang dipimpin Paus di Vatikan.
Pada waktu itu di Eropa sedang dilanda kemiskinan dan kesengsaraan yang berat, namun dilain pihak kemakmuran dan kekayaan bangsa muslim saat itu menarik perhatian bangsa Eropa.
Maka, digagaslah Perang Salib oleh Paus Urban II.
Doktrin yang cinta damai ditinggalkannya demi melaksanakan misi perang suci yaitu, merebut tanah suci atau Yerusalem dari tangan bangsa muslim.
Kemudian, dibentuklah pasukan Pejuang Salib yang sangat besar jumlahnya.
Walaupun menggunakan wajah agama, gagasan perang salib sebanarnya lahir dari hasrat keuntungan duniawi. Mulailah para pejuang salib bergerak ketimur,
Pejuang salib ini sangat haus akan peperangan. Mereka menghancurkan apa saja yang dilewatinya, pembantaian, perampasan, penghancuran lumrah mereka lakukan.
Hingga pada akhirnya pejuang-pejuang salib ini berhasil menyelesaikan misinya. Merebut Yerussalem, Holly Land dari bangsa Muslim.
Selanjutnya, para Pejuang Salib mulai berupaya memperjuangkan posisinya di timur tengah. Ksatria templar didirikan pada tahun 1118 sebagai upaya perlindungan di Yerusalem.
Sebagai organisasi militer, Templar memiliki daerah teritori sendiri dan menarik pajak perlindungan buat pedagang-pedagang yang melewati wilayahnya.
Sebagai ordo kerahiban, templar berhak menerima persembahan jemaat yang dilayani mereka. Karena Dualismenya itu, Tempelar juga dibebaskan dari pajak penguasa setempat.
Sehingga dalam sekejap ordo ksatria templar menjadi sangat kaya. Hingga bisa memperluas wilayahnya dari perbatasan Palestina hingga Antakia
Void Century terjadi pada 900 tahun yang lalu, Ksatria Templar dibangun pada abad ke-12. saat ini abad ke 21. sudah 900 tahun berlalu kan.
Sampai disini masih cocok.
Korelasinya kerajaan Vatikan adalah cikal bakal World Government (pra WG), sementara ordo Ksatria Tempalar adalah Ancient Kingdom (AK)
Dari lambang benderanya pun nyaris mirip negara Vatikan dengan WG
Sangat mirip bukan ?
Kemudian dari sifat kerajaan Vatikan ketika itu yang cenderung diktator, mirip dengan WG yang menerapkan Keadilan Absolut dan inisial D yang disebut-sebut keturunan bangsawan AK, memiliki sifat berani mati, tekad yang kuat dan sangat jenius.
Mirip dengan sifat dan sikap Ksatria Templar :
Spoiler:
1. Berani Mati
Ksatria Templar dalam pertempuran, haram hukumnya untuk mundur kecuali kalah dalam jumlah lebih dari 1:3, Jadi apabila jumlah Templar 300 dan musuh berjumlah 900, maka Templar tidak akan dan dilarang untuk mundur.
2. Tekad yang Kuat
Doktrin mereka The First To Charge on Enemy and The Last To Retreat. Menandakan mereka akan berjuang hingga misinya tercapai
3. Sangat Jenius
Penemu sistim perbankan dan kartu kredit pertama di Eropa
Sifat-sifat itu dimiliki semua oleh inisial D. Kecuali Luffy, dalam hal bertarung dia sangat jenius dan cepat mempelajari teknik bertarung. Tapi selain itu luffy bisa dikatakan bodoh.
Lanjut lagi tentang persamaan inisial D dengan para Pemimpin Ksatria Templar,
Spoiler:
Para pemimpin Ksatria Templar saat itu adalah :
- Hughes de Payens
- Robert de Craon
- Bernard de Tromelai
- Gerard de Ridefort
- William de Beaujeu
Hingga yang terakhir Tecques de Molay.
NB : Nama para pemimpin Ksatria tengahnya ada "De". De artinya sama dengan Van di Belanda atau Bin di Arab.
De di One Piece bisa jadi berkorelasi dengan inisial D. Tapi tentu saja arti D di One Piece tidak se-simple itu.
Yang jelas, penamaan D. di one piece bukan mengarah kesuatu clan tapi mengarah kesuatu negara.
Inget Jaguar D. Sauro?
Dia seorang Raksasa. sementara D. Luffy, D. Ace atau D. Roger adalah manusia biasa.Mustahil raksasa Kimpoi dengan manusia biasa. Beda dengan fishman dengan manusia. Ukuran mereka relatif sama
Jadi bisa dikatakan. Nama D merupakan adat penamaan yang berasal dari suatu negara.
Dalam Komunitas Templar untuk menjadi Full Knights seorang harus berasal dari kaum bangsawan (Keluarga Duke, Baron, Counts, dan lain-lain).
Kemudian mereka haruslah melepas kebangsawanannya, menyerahkan keseluruhan harta mereka kepada ordo dan mengikuti kehidupan biarawan yang ketat dan tegas.
Dahulu, inisial D berasal dari golongan bangsawan.
Jadi pembawaan sifat, perilaku, dan pemikirannya seperti bangsawan pula. Bahkan diwariskan turun-temurun.
Spoiler:
Dalam kisahnya inisial D selalu berperan sebagai Pemimpin minmal Pimpinan Divisi.
Dari persamaan-persamaan diatas, sepertinya Oda memang sengaja mengikuti alur sejarah Ksatria Templar. Kalo kita "Meraba" apa yang terjadi era Void Century..
AK dulunya adalah sebuah kerajaan yang berdampingan pra WG. Pada awalnya mereka hidup rukun. Tapi AK belum tentu baik dimata pra WG dan dunia
AK mungkin saja mempunyai Misi/Hasrat/Cita-cita yang sangat "MENGERIKAN".
Misi yang sangat berbahaya. Misi yang bisa menjadikan dunia jungkir balik.
Untuk alasan itulah AK dihancurkan, dan dihilangkan bukti-buktinya hingga membelokkan keberadaan sejarahnya pun masih dianggap berbahaya.
Misi apakah itu ?
Spoiler:
Semakin berkuasanya ordo Ksatria Templar membuat Paus di Vatikan menjadi kuatir.
Seperti 'ciri khas' Inquisitor di abad pertengahan, para kaum Templar di fitnah dengan bermacam tuduhan mulai dari menyembah tengkorak-sodomi hingga menginjak Salib.
Sebuah kebiasaan dari Gereja Katolik yang terkenal sangat Korup dan penuh Kolusi di abad pertengahan.
Alasannya jelas bahwa, ordo Templar merupakan ordo paling kuat dan kaya dimasa itu.Gereja Katolik merasa iri karena penguasaan banyak sekali kapel dan kastil oleh Templar.
Belum lagi relik-relik suci mulai dari kain Kafan Turin, Mandylon (lukisan darah wajah Yesus) hingga cawan perjamuan terakhir dan Tabut perjanjian Musa (Ark of Covenant) yang paling dicari sepanjang masa itu.
Sementara raja Phillip menghasut Paus karena dia sedang memiliki hutang yang besar terhadap kaum Templar.
Hal serupa terjadi juga dengan AK.
Spoiler:
Mereka difitnah karena menyimpan senjata pemusnah masal yang bisa menghancurkan dunia.
Jelas, misi tahap awal mereka adalah menguasai dunia dengan menghancurkan pra WG dan menjadikan dunia tunduk dibawah kehendak AK
Pendirian ordo Ksatria Templar ternyata mempunyai misi terselubung. Dome of Rock, bekas kuil Sulaiman yang memiliki relikui suci saat itu dikuasai muslim.
Para "Founding Father" berniat memiliki relikui tersebut yang katanya mempunyai kekuatan setara tuhan.
Misalnya Ark of Convenant, jika kita memilikinya dan membawanya sewaktu berperang, para malaikat seperti membantu melawan musuh dan kita tidak akan terkalahkan.
Lalu Holy Grail. Cawan Suci. Cawan perjamuan terakhir yang diminum Yesus. Katanya ketika meminum air dari cawan tersebut bisa memperpanjang umur, bahkan abadi.
Jelaskan Holly Grail berada ditangan Gorosei.
Semenjak Gorosei merampas Holly Grail dari AK 900 tahun lalu keadaan mereka masih seperti yang dulu.
Setidaknya 20 tahun yang lalu ketika terjadi peristiwa Ohara keadaan Gorosei tidak berubah penampilannya dari saat ini.
Lalu apakah Ark of Convenant berada ditangan Gorosei juga. Inget perkataan WB setelah flashback menemui Roger kepada Sengoku.
Spoiler:
"Sejak zaman dahulu diwariskan turun temurun, lalu dimasa depan akan muncul orang yang akan menentang dunia dengan memikul sejarah ratusan tahun tersebut. Sengoku...kalian dari orang-orang pemerintahan dunia takut pada perang besar yang melibatkan seluruh dunia. Tapi saat harta itu ditemukan seseorang, maka dunia akan jungkir balik, hari dimana seseorang akan menemukannya pasti akan datang"
Lalu perkataan Roger menjelang Kematiannya :
Spoiler:
Ada 2 hal yang berbeda
My Wealth = Kekayaanku
and Treasures = Harta Karun.
My Wealth bisa jadi berhubungan dengan kekayaan Roger tentang ilmu pengetahuan apalagi kalo bukan berkaitan dengan pengetahuan Rio Ponelgyph.
Dan treasures adalah harta karun Ark of Convenant. Inget kenapa Roger bisa selalu menang melawan lawannya sebanyak apapun ?
Bahkan seluruh divisi tempur Shiki ga bisa menandingi dia. Seperti ada malaikat yang membantu kemenangannya
Kesimpulannya ;
Roger memiliki Ark of Convenant ketika menjelajahi Grandline, dan menyimpannya disuatu tempat di Raftel. Lalu memiliki pengetahuan tentang Rio Ponelgyph.
Nah, Dua Hal tersebut adalah cara untuk meraih One Piece
Lalu, Apa itu One Piece ?
Ini lah pertannyaan terbesarnya.
Sumber : KuarKuar
(http://www.kaskus.co.id/show_post/511b73f5eb74b4ae74000002/64/korelasi-one-piece-dengan-sejarah-ksatria-templar---part)
0 komentar:
Post a Comment